google.com, pub-5399346932454344, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Anies Baswedan Terima Banyak Ungkapan Kekhawatiran

Berkaitan dengan apa yang disampaikan oleh Presiden Joko Widodo yang menyampaikan bahwa tidak akan netral dan urusan yang berkaitan dengan negara, Anies Baswedan langsung mendapat banyak ungkapan kekhawatiran.

Ungkapan tersebut disampaikan kepada dirinya selaku kandidat presiden yang diusung oleh Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

Lebih lanjut, Anies menjelaskan bahwa isi ungkapan kekhawatiran tersebut bermacam-macam. “Ada yang khawatir jika partai-partai mendapat perlakuan tidak fair, caleg mendapat perlakuan tidak fair, penyelenggara mendapat perlakuan tidak fair, begitu juga dengan capres,” ungkap Anies. Menanggapi Ungkapan

Kekhawatiran Tentang Sikap Cawe-cawe Presiden

Menanggapi tentang sikap presiden yang tidak akan netral dan cawe-cawe berarti pemerintah akan turut campur dalam pesta demokrasi mendatang.

Hal ini memicu kekhawatiran mengenai intervensi, penjegalan dan kriminalitas yang mungkin diterima oleh partai maupun capres.

Menurut mantan gubernur DKI ini, semua mempunyai hak yang sama. Partai berhak mencalonkan kandidat capres yang akan diusungnya.

Sedangkan capres juga berhak untuk mengikuti pesta demokrasi tersebut serta berhak ikut kampanye sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Anies menyampaikan berkaitan dengan ungkapan kekhawatiran tersebut tidak akan benar-benar terjadi.

Harapannya demokrasi berjalan seperti semula meski ada sikap tidak netral dari presiden.

Pemilu 2024 semoga berjalan adil, jujur dan demokratis sesuai dengan hukum dan ketentuan.

Dalam kesempatan tersebut Anies juga menyampaikan harapan kepada tim, simpatisan dan pendukung serta relawan untuk tetap bekerja dengan baik.

Beberapa poin yang digarisbawahi adalah harus bekerja dengan semangat, optimis dan solid. Dengan rencana dan tujuan baik, untuk perubahan Indonesia yang lebih baik, Anies yakin akan mendapat kemudahan-kemudahan dalam mencapainya.

Tetap pada Agenda Dasar

Berkaitan dengan ungkapan presiden yang memicu banyak kekhawatiran tersebut, menurut Anies Baswedan tidak mempengaruhi Koalisi Perubahan untuk persatuan.

Koalisi tetap solid dan terus menjalankan komitmen yang sebelumnya sudah disepakati bersama. Banyak agenda dasar yang akan tetap dijalankan tanpa pengaruh adanya sikap tidak netral dan intervensi dari pihak manapun.

Meski ada cawe-cawe dari presiden, Anies menyampaikan agenda yang sudah ditetapkan oleh tim akan terus dijalankan.

Beberapa PR besar yang harus segera ditangani berkaitan dengan pengentasan kemiskinan dimana saat ini masih banyak masyarakat yang hidup kekurangan.

Selanjutnya juga berkaitan dengan keadilan dan kesetaraan yang belum terwujud. Begitu juga dengan penyediaan lapangan pekerjaan.

Saat ini masih dibutuhkan dalam jumlah banyak di seluruh wilayah. Agenda-agenda tersebut bertujuan untuk mempercepat target peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan berbagai program yang akan dilaksanakan.

Dalam menyusun agenda dasar tersebut, tim koalisi sudah mengadakan analisis sebagai bahan kajian.

Pemilu 2024 Ajang Adu Gagasan dan Rekam Jejak

Menurut mantan gubernur DKI tersebut, pemilu 2024 merupakan ajang untuk menunjukkan atau adu gagasan dan rekam jejak bagi para kandidat.

Bagaimana mereka akan memajukan bangsa ketika menjadi pemimpin. Berkaitan dengan rekam jejak dan kontribusi kepada masyarakat, Anies sudah membuktikan ketika menjabat sebagai gubernur DKI.

Di bawah pimpinannya, banyak pembangunan yang secara langsung dapat dirasakan oleh warga DKI. Infrastruktur terus dibangun yang dampak positifnya bisa dirasakan secara langsung oleh masyarakat.

Banyak sekolah dibangun sehingga pendidikan menjadi lebih terjangkau. Sarana kesehatan juga terus dilengkapi dan kualitas pelayanannya pun ditingkatkan. Begitu juga dalam kesejahteraan secara langsung.

Masyarakat yang membutuhkan bisa menerima berbagai bantuan. Berkaitan dengan hal tersebut Anies Baswedan sudah bisa membuktikan keberhasilannya. Bahkan meski mantan rektor Universitas Paramadina ini tidak lagi menjabat sebagai gubernur, manfaat dari programnya bisa terus dirasakan.

Tinggalkan komentar